Monday, 5 September 2016

Pendapatan Pokemon Go

Pokemon Go Raup Rp. 5,8 Triliun

Welcome back sahabat Windu Play,, Pada postingan kali ini saya kembali menghadirkan artikel seputar pengetahuan tentang game. Yaitu tentang pendapatan game yang akhir - akhir ini lagi naik daun, yaitu Pokemon Go. Game satu ini memang jadi game yang sangat ditunggu bagi para pecinta anime yang berjudul Pokemon, saya sendiri termasuk kedalam salah satu pecinta Pokemon. Mulai Anime Pokemon saya lengkap, Dulu juga saya main Pokemon dalam emulator Game boy advance (GBA). Hampir semua game pokemon saya mainkan, mulai dari Pokemon Saphire, Pokemon Emerald, Pokemon Ruby, dan lain - lainnya. Saya memainkan semuanya sampai tamat. Sensasi dapet pokemon liar, kita tangkep, lawan gym - gym yang kuat, ngelatih pokemon kita sampe naik level, dan yang paling gua suka dari Pokemon adalah saat Pokemon kita Ber - Evolusi dan mempelajari jurus - jurus baru. 


Ketika hadirnya game yang bernama Pokemon Go ini, gua langsung download dan mainkan sebelum game tersebut resmi masuk ke Negara Indonesia dan belum ada di Playstore saya sudah main. Konsep game ini sangat teramat unik guys, untuk dapetin pokemon kita harus benar - benar keluar rumah dan cari pokemon di sekitar kita dengan cara mengaktifkan GPS (Global Positioning System) pada Smartphone kita. Game ini bisa dimainkan secara gratis tanpa harus membayar sepeserpun. Pada saat itu game Pokemon Go berencana di blokir oleh menteri komunikasi dan informasi Indonesia karena yang memainkan Pokemon Go saat itu adalah tindakan Illegal karena game tersebut sebenarnya belum release di Indonesia. Tapi tenang guys, sekarang Pokemon Go sudah resmi masuk ke Negara Indonesia tanpa takut untuk di blokir Teman - teman bisa download dari playstore secara gratis.

Kini jumlah pemain harian Pokemon Go mungkin semakin lama selalu berkurang secara perlahan, mungkin karena bosen atau spesifikasi smartphone dituntut untuk harus lebih tinggi. Namun game AR (argumented reality) keluaran dari Niantic Labs ini masih terus meraup keuntungan yang sangat fantastis, bahkan bisa mencapai lebih dari ratusan juta dollar. Wooow, itu duit semua ?? Kalo lu dapet uang segitu mau beli apa guys ?? Kalo gua sih beli PS 4 Gold Version, Xbox One, Sama rakit Komputer gaming dewa haha, Udah dulu yuk mimpinya, ayoo bangun bangun hahaha



Analisis dari Sensor Tower - Mobile App Store Marketing Intelligence mengungkap kan bahwa sejauh ini Pokemon Go sudah berhasil mendatangkan pendapatan bagi Niantic Labs sebesar USD 440 juta atau sekitar Rp 5,8 triliun. Yang membuat gua kagum yaitu Jumlah tersebut hanya didapat dalam rentang waktu kurang lebih dua bulan. Game ini sebenernya gratis untuk dimainkan, mungkin kalian bertanya - tanya uang tersebut dihasilkan dari mana, kok banyak banget ?? Kalian pernah liat kan poke coin di game Pokemon Go, Poke Coin tersebut bisa didapatkan secara gratis juga loh, caranya yaitu dengan cara melawan gym sekitar kita, lalu sign pokemon terkuat kita. Jika dalam waktu tertentu gym milik kita tidak di kalahkan atau di rebut oleh pemain Pokemon Go lain, maka kita akan mendapatkan poke coin, tapi gak banyak guys. cuma sekitar 50 - 100 poke coin aja, semakin banyak gym yang kita kuasain makin banyak juga penghasilan poke coin temen - temen. Ribet yahh ?? asli guys, ribet banget. Karena gua pernah tinggal 8 menit lagi gua dapet poke coin, ehh gym gua dibantai dan di ambil alih. sakit hati saya pak, sumpah deh. Terus gimana biar gak ribet ??? lu bisa beli poke coin melalui google wallet atau credit card. Nah dari situ lah Niantic Labs dapet penghasilan, mungkin selain itu juga sponsor dari berbagai pihak yang bisa mendongkrak penghasilan si Niantic ini. Bisaan emang Niantic labs ini -_-

Selain itu Sensor Tower - Mobile App Store Marketing Intelligence juga mencatat bahwa Niantic Labs mendapat pendapatan bersih sebesar USD  308 Juta, atau sekitar Rp. 4 triliun, kalo orang jepang bilang "Sugooiiii - Sugoiii" haha. Yang lebih menariknya lagi dalam info grafik yang tercatat oleh Sensor Tower, Pokemon Go telah berhasil mengalahkan pendapatan kotor dari yang diperoleh dari Film Warcraft, Independence Day, Resurgence, dan bahkan mengalahkan penghasilan kotor dari Angry Bird The Movie. Seperti kita tau lah, Angry Birds the movie larisnya kayak mana, tapi itu masih kalah meeen sama Pokemon Go. Luar Biasa Niantic Labs ini,

Oh iya guys, mungkin lu sendiri dulu nya pernah main game Pokemon Go ini, namun makin lama makin bosen, ahh gini - gini aja, susah dan lama naik levelnya, dapetnya pokemon - pokemon jelek mulu, Combat Poin pokemon yg gua dapetin kecil - kecil terus. Pendapat - pendapat yang seperti itulah yang mengakibatkan Niantic Labs kehilangan banyak pemain Pokemon Go. Selain itu Aplikasi Pokemon Go tidak menjadi posisi pertama lagi di Top - Grossing app di beberapa negara. Namun game satu ini telah memperoleh pendapatan yang fantastis, yaitu USD 4 Juta, atau sekitar Rp. 52, 9 Miliar dalam satu hari, inget guys dalam sehari niantic lab meraup keuntungan bersih Rp. 52, 9 Miliar. Hal tersebut dikutip oleh saya sendiri dari gamespot pada tanggal 2 september 2016 hari jum'at. Jadi niantics lab gak seberapa pusing ketika jumlah para pemain Pokemon Go semakin lama semakin sepi. Ya wajar lah, pendapatannya segitu loh, buat beli cendol mahh, hmm bisa buat kolam cendol kali gan.

Taukah kamuu ??
Pokemon GO ini belum di rilis di semua negara loh, khususnya di pasar besar seperti China dan juga India. Yaaa, dua negara tersebut menduduki peringkat dengan jumlah penduduk terpadat di ASIA sebelum Indonesia, gua lupa urutannya, tapi China dan juga India lebih padat penduduknya dari pada Indonesia. bisa dibayangkan betapa fantastis nya pendapatan Niantic yang diperoleh dari Aplikasi Pokemon Go jika aplikasi ini sukses rilis di negara padat seperti China dan India

Sekian dulu guys dari saya, semoga postingan ini bisa menambah pengetahuan kita dibidang bisnis maupun dibidang game.. Mohon maaf jika postingan saya kurang menarik atau kurang "Wauuw banget". Harap maklum karena gua masih sakit dan belum sembuh - sembuh, bahkan gua nulis ini di laptop sambil tiduran. Tapi gua paksain karna ini seuatu tuntutan dari yang bayar saya  hahaha.
Oke guys sampai bertemu di postingan selanjutnya, Doakan Windu agar cepat sembuh agar bisa memberikan postingan - postingan yang lebih keren dan lebih caem. Oke bay baaay
Load disqus comments

0 comments